jogging

Jangan Terlewat, Ini 5 Hal yang Perlu Anda Lakukan Saat Jogging

Olahraga merupakan salah satu cara efektif untuk menjaga kebugaran tubuh, terutama selama masa pandemi COVID-19. Dengan tubuh yang bugar dan sehat, tubuh jadi terhindar dari virus COVID-19 dan penyakit lainnya. Namun, mengingat saat ini masih dalam masa pandemi, pastikan Anda melakukan olahraga yang aman seperti jogging. Anda bisa melakukannya di area outdoor sehingga dapat tetap menerapkan social distancing.

Kebaikan Jogging di Pagi Hari

Usahakan untuk jogging saat pagi hari agar mendapatkan manfaat maksimalnya, mulai dari meningkatkan kinerja paru-paru, membuat tubuh lebih berenergi, hingga melancarkan peredaran darah. Nah, agar aktivitas jogging berjalan nyaman dan lancar, berikut sejumlah hal yang penting untuk Anda perhatikan.

Baca juga: 6 Tips Bersepeda Agar Tidak Cepat Lelah

5 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Jogging

1. Gunakan sepatu olahraga yang nyaman

Salah satu faktor penentu kelancaran jogging adalah sepatu olahraga yang dikenakan. Pilihlah sepatu yang nyaman saat dipijak. Jangan sampai kebesaran karena Anda bisa tergelincir, jangan pula kesempitan karena bisa membuat kaki Anda lecet.

Jika Anda selama ini sudah sering jogging, perhatikan kembali kondisi sepatu Anda; apakah masih enak digunakan? Apakah sol sepatunya masih dalam kondisi bagus atau sudah licin?

Intinya, jangan sampai salah pilih sepatu jogging, ya!

2. Pilih pakaian yang menyerap keringat

Tak hanya sepatu, baju olahraga juga dapat menunjang kenyamanan saat jogging. Pilihlah pakaian olahraga yang menyerap keringat, khususnya berbahan spandex atau katun. Bahan yang menyerap keringat akan membiarkan kulit Anda bernapas, juga menghindari iritasi kulit akibat sirkulasi udara yang tidak baik.

Pilih juga bahan yang tipis supaya tidak berat saat berkeringat. Anda bisa memilih pakaian santai seperti kaos, celana pendek, atau celana jogging untuk berlari. Bagi para wanita, jangan lupa gunakan bra khusus olahraga dan legging yang nyaman.

3. Bawa air mineral untuk cegah dehidrasi

Saat sedang jogging, jangan lupa membawa air mineral untuk mencegah risiko dehidrasi. Selama jogging, tentunya Anda akan kehilangan cairan tubuh yang keluar melalui keringat. Karena itu, harus diganti dengan asupan air yang cukup. Selain mencegah dehidrasi, mengonsumsi air juga berkhasiat untuk mengontrol suhu tubuh agar kembali normal.

4. Lakukan pemanasan dan pendinginan

Sebelum melakukan jogging, jangan lupa lakukan pemanasan dulu. Pemanasan ini berguna untuk mengurangi risiko cedera, kram otot, dan keseleo saat jogging. Lakukan pemanasan setidaknya 5-10 menit saja. Bisa dengan cara berjalan santai, lompat di tempat sambil tangan di pinggang, atau gerakan kaki memutar untuk meregangkan pergelangan kaki.

Lalu, setelah melakukan jogging, jangan lupa pendinginan. Serupa dengan pemanasan, pendinginan juga dilakukan selama 5-10 menit setelah jogging berakhir. Lakukan peregangan pada beberapa bagian tubuh mulai dari kaki, tangan, dan leher. Pendinginan ini berfungsi untuk membuat tubuh lebih nyaman, mengembalikan ritme pernapasan dan detak jantung ke dalam kondisi normal, juga mengganti cairan tubuh yang hilang selama jogging.

5. Pilih lokasi yang nyaman dan tidak berkerumun

Selama pandemi ini, sebaiknya pilihlah lokasi yang nyaman dan tidak berkerumun untuk jogging. Tujuannya tentu untuk menjalankan social distancing agar mengurangi risiko terpapar virus COVID-19. Terlebih, jogging di area yang tidak berkerumun tentu akan lebih nyaman. Itulah kenapa jogging pada pagi hari sangat disarankan karena biasanya jalanan atau area jogging masih sepi. Anda bisa lebih leluasa bergerak dan risiko terpapar virus COVID-19 pun terminimalisir.

Selain menyehatkan tubuh agar terhindar dari paparan COVID-19, jogging juga memiliki banyak manfaat lain untuk Anda, mulai dari memperbaiki pola tidur hingga menurunkan tekanan darah. Ada baiknya Anda melakukan jogging minimal tiga kali seminggu. Rutin jogging dapat menjadi salah satu cara efektif untuk menjaga kesehatan yang begitu tak ternilai harganya. Selain itu, jangan lupa lakukan pemanasan sebelum jogging karena terdapat beragam manfaat melakukan pemanasan sebelum olahraga

Di samping itu, penting pula untuk melindungi diri dari ancaman risiko kesehatan lain dengan membeli asuransi. Asuransi kesehatan dari Prudential Indonesia mampu memberikan manfaat proteksi terhadap risiko kesehatan diri, tentunya dengan detail perlindungan yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan.

Baca juga: Yuk, Kenalan dengan 5 Vitamin Ini untuk Daya Tahan Tubuh!

Langsung kunjungi website Prudential dan follow Instagram @id_prudential untuk mendapat update terkini seputar asuransi!