Berkembang Bersama Investasi Syariah, Siapa Takut?
Pada webinar ini dijelaskan bahwa perkembangan ekonomi dan keuangan Syariah diproyeksikan akan terus meningkat dan sektor keuangan Syariah mempunyai total aset dan pertumbuhan yang paling tinggi. Namun, sosialisasi dan literasi ekonomi dan keuangan Syariah masih perlu ditingkatkan untuk meningkatkan total aset dan market share dari Asuransi Syariah.
Disebutkan juga bahwa mengelola keuangan merupakan amanah dari Sang Pencipta, dimana manusia harus saling tolong menolong, khususnya kepada mereka yang mengalami musibah. Manusia juga dianjurkan untuk menyisihkan sebagian rizki pada masa lapang untuk menghadapi masa sulit, membelanjakan harta dengan hemat, serta menyisihkan kelebihan untuk menghadapi masa kefakiran, dan mempersiapkan dana darurat dan proteksi atas harta dan penghasilan.
Konsep keuangan Syariah diharapkan dapat menjadi solusi utama dalam pembiayaan pembangunan, pembangunan ekonomi umat, pengentasan kemiskinan, dan pengurangan ketimpangan nasional. Oleh karenanya, nasabah tidak perlu ragu lagi untuk dapat berkembang bersama dalam investasi Syariah.