Prudential Indonesia Konsisten Hadirkan Manfaat Perlindungan Jangka Panjang, Hingga Menjadi Asuransi Kesehatan Pilihan Keluarga Indonesia
Jakarta, Agustus 2024 – Selama lebih dari 28 tahun menjadi mitra dan pelindung terpercaya bagi generasi kini dan nanti, PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) senantiasa mewujudkan komitmennya dengan menghadirkan berbagai solusi keuangan, termasuk perlindungan kesehatan yang mudah diakses bagi keluarga Indonesia yang sesuai kebutuhan nasabah. Prudential Indonesia juga terus mendorong peningkatan literasi keuangan dan asuransi bagi masyarakat di Indonesia, khususnya bagi perempuan.
Karin Zulkarnaen, Chief Customer & Marketing Prudential Indonesia mengatakan, Prudential Indonesia percaya bahwa perempuan memegang peranan kunci dalam mendorong pertumbuhan ekonomi nasional. Perempuan Indonesia, terutama para ibu di dalam sebuah keluarga, berperan sangat penting untuk memastikan keuangan keluarganya terkelola dan terencana dengan bijak serta terlindungi sehingga keluarga dapat hidup sehat, kebutuhan tercukupi, dan mewujudkan impian masa depan keluarga.
Seperti diketahui, berdasarkan Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan (SNLIK) dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) tahun 2022, ditemukan bahwa 1 dari 3 orang di Indonesia (atau sekitar 31,72%) setuju bahwa punya asuransi penting untuk melindungi diri dan keluarga dari berbagai risiko. Sayangnya, hanya 1 dari 100 orang yang baru memiliki asuransi (atau sekitar 1,4%). Angka ini bahkan lebih rendah dari negara ASEAN lainnya seperti Singapura (12,5%), Thailand (4,6%), dan Malaysia (3,8%). Survei yang sama juga menunjukkan untuk pertama kalinya literasi keuangan perempuan lebih tinggi dibandingkan dengan literasi keuangan laki-laki, dengan indeks literasi keuangan perempuan meningkat dari 36,13% tahun 2019 menjadi 50,33% tahun 2022. Meskipun sudah mengalami peningkatan, masih banyak pekerjaan rumah yang perlu dilakukan untuk mendorong literasi keuangan, khususnya bagi perempuan di Indonesia.
Untuk itu, demi menjangkau dan memberdayakan lebih banyak perempuan, Prudential Indonesia secara aktif melakukan edukasi literasi finansial di berbagai wilayah Indonesia, termasuk daerah tertinggal, terdepan, dan terluar (3T) seperti Nusa Tenggara Barat, Halmahera Barat dan Maluku Utara. Pada tahun 2023, program literasi keuangan dan pendidikan asuransi Prudential Indonesia telah menjangkau lebih dari 16 juta orang di Indonesia.
Keberlanjutan program literasi keuangan ini terus dilakukan hingga tahun 2024 ini, di mana hingga YTD (Year to Date) Juli 2024, Prudential Indonesia telah melakukan program literasi keuangan baik secara online maupun tatap muka, ke lebih dari 20 juta orang di Indonesia baik dewasa, kaum muda, serta anak-anak melalui program Cha-Chings, Financial Literacy, dan Insurance Literacy. Program literasi finansial ini akan terus diimplementasikan secara berkelanjutan sehingga dapat menyebarkan dampak positif lebih besar untuk para perempuan Indonesia, karena ketika kita mengedukasi seorang pria, maka kita hanya mengedukasi satu orang, tapi ketika kita mengedukasi seorang perempuan, berarti kita bisa mengedukasi satu generasi. Harapannya perempuan semakin berdaya dan dapat menjalankan peran pentingnya di dalam keluarga, tentunya dengan adanya perlindungan dan masa depan terbaik untuk diri dan keluarganya.
“Prudential Indonesia juga akan terus berinovasi untuk menjangkau dan memberdayakan semakin banyak perempuan terutama ibu di Indonesia agar semakin melek terhadap pengelolaan finansial serta dapat memiliki pilihan produk perlindungan yang sesuai dengan profil dan kebutuhan diri sendiri dan keluarganya,” tambah Karin. Berpegang pada nilai ‘Customer is Our Compass’, Prudential Indonesia senantiasa mendengarkan dan memahami apa yang menjadi kebutuhan nasabah melalui berbagai inovasi produk dan layanan yang relevan dan sesuai dengan segmentasi nasabah kami. Hal ini dilakukan agar keluarga Indonesia mendapat proteksi jangka panjang yang optimal untuk saat ini dan masa depan.
Tidak hanya itu, melihat adanya kebutuhan para ibu untuk memberikan sebuah proteksi jangka panjang dengan perlindungan kesehatan bagi keluarganya, di samping memastikan diri dan keluarganya selalu menjalani gaya hidup sehat, Prudential Indonesia juga menghadirkan Fitur PRUWell yang terdiri dari produk asuransi kesehatan PRUWell Medical dan asuransi kesehatan tambahan PRUWell Health. Ini merupakan inovasi produk asuransi kesehatan yang menghadirkan manfaat proteksi kesehatan secara komprehensif mulai dari layanan pra rawat inap, rawat inap, pasca rawat inap, perawatan lanjutan, hingga manfaat bedah, telehealth perawatan paliatif, psikologis dan lainnya. Fitur PRUWell ini menawarkan biaya asuransi/premi yang terjangkau dan adil (fair pricing) dengan memberikan reward berupa keringanan biaya asuransi/premi hingga 20% saat perpanjangan polis di tahun berikutnya sebagai apresiasi terhadap para pemegang polis yang terus menjaga kesehatan.
Lebih lanjut, para nasabah yang membutuhkan perawatan dapat menikmati layanan dari PRUPriority Hospitals yang kini terdapat 338 jaringan rumah sakit di 107 kabupaten/kota Indonesia dan 61 rumah sakit di luar negeri, yang memberikan nilai tambah atas manfaat proteksi yang diterima nasabah, yakni berupa transparansi biaya medis yang dapat diketahui di awal, kualitas pelayanan medis yang lebih baik dan inovasi percepatan proses penjaminan cashless rawat inap. Melalui jaringan PRUPriority Hospitals, nasabah bisa mendapat layanan tambahan dari rumah sakit rekanan Prudential Indonesia yang dapat membantu masyarakat untuk mengambil langkah preventif seperti layanan vaksinasi baik vaksin dengue, vaksin influenza dan lainya, juga berbagai vitamin dan immune booster, serta pemeriksaan Obsgyn, Mammography Scan, PapSmear Screening, pemeriksaan jantung – tumor hingga rontgen thorax, dll. Tentunya ini semakin memperkukuh komitmen Prudential Indonesia untuk senantiasa melindungi seluruh nasabah pada generasi saat ini dan generasi yang akan datang. “Dengan memiliki proteksi kesehatan sejak dini, maka para ibu dapat semakin mengokohkan ketahanan finansial keluarganya untuk masa depan,”ujarnya.
Kemudian, sejalan dengan Semangat #SehatPangkalBisa untuk mengajak keluarga Indonesia menjalani gaya hidup aktif, sehat dan seimbang dengan berolahraga, Prudential Indonesia menginisiasi program PRUActive Community yang berakhir di bulan Juli 2024 lalu dengan berkolaborasi dengan komunitas olahraga untuk menghadirkan lebih dari 250 kelas olah raga yang berhasil menjangkau lebih dari 7 ribu peserta di Jabodetabek.
Dengan adanya berbagai inovasi dan komitmen nyata dalam mendukung perlindungan kesehatan dan ketahanan finansial keluarga Indonesia, Prudential Indonesia berhasil memperoleh penghargaan sebagai Asuransi Jiwa Favorit Dan Rekomendasi Keluarga Indonesia dari Supermom Brand Awards. Hal ini mengukuhkan posisi Prudential Indonesia sebagai asuransi jiwa terpercaya pilihan keluarga Indonesia. “Kami berterima kasih atas kepercayaan keluarga Indonesia memilih Prudential Indonesia sebagai asuransi jiwa favorit dan rekomendasi keluarga. Kami berkomitmen untuk terus menginspirasi keluarga Indonesia hidup lebih aktif dan sehat, serta semakin tangguh secara finansial. Hal ini sejalan dengan prinsip lebih baik mencegah daripada mengobati. Harapan kami, keluarga Indonesia dapat mengejar impian mereka saat ini maupun masa yang akan datang,” tutup Karin.
***
Tentang Prudential Indonesia
PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) didirikan pada 1995 dan merupakan bagian dari Prudential plc, yang menyediakan asuransi jiwa dan kesehatan serta manajemen aset, dengan berfokus di Asia dan Afrika. Dengan menggabungkan pengalaman internasional Prudential di bidang asuransi jiwa dengan pengetahuan tata cara bisnis lokal, Prudential Indonesia memiliki komitmen untuk mengembangkan bisnisnya di Indonesia.
Prudential Indonesia juga berkomitmen untuk menjadi mitra dan pelindung terpercaya bagi generasi saat ini dan generasi mendatang, dengan menyediakan solusi keuangan dan kesehatan yang sederhana dan mudah diakses.
Hingga 31 Desember 2023, Prudential Indonesia memiliki kantor pusat di Jakarta dengan 6 kantor pemasaran di Bandung, Semarang, Surabaya, Denpasar, Medan, dan Batam serta 345 Kantor Pemasaran Mandiri (KPM) di seluruh Indonesia, dan didukung oleh lebih dari 100.000 Tenaga Pemasar berlisensi.
Prudential Indonesia berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Untuk informasi lebih lanjut, mohon hubungi:
Corporate Communications Prudential Indonesia
PT Prudential Life Assurance
Email: communications@prudential.co.id
Prudential Centre - Kota Kasablanka 17th Floor
Jl. Kasablanka, kav. 88, Jakarta Selatan 12870, Indonesia